Kemarin dapat email dari seorang rekan yang bertemu dengan salah seorang blogger juga trader yang memprediksi pergerakan IHSG pada bulan November 2009 ini akan jatuh sebagai akibat dari efek sub prime mortgage, juga ditanda dengan naiknya masalah kartu kredit di Amerika sana.

Secara tehnikal, seorang peternak kambing dan juga seorang trader menyatakan dalam chartnya bahwa fase saat ini IHSG akan naik hingga 2500 dan akan membentuk pola triple top dan akan turun hingga 2250an. Jika tembus sangat mungkin IHSG akan terjun ke bottom sebelumnya yaitu 1200an. Wah.. serem kan... Tapi di sisi lain ruang untuk para trader untuk bisa ambil barang dari bawah.

Saya pribadi masih trading menikmati kenaikan IHSG hingga 2500an setelah itu (mungkin akhir minggu ini) harus waspada karena pembentukan pola triple top diatas. Secara indicator Moving Average... akan terjadi super duper Golden Cross (MA 5, MA 30 dan MA 60) berpotongan pada satu titik sama.

Informasi diatas memang sangat kontradiktif dengan penjelasan sebelumnya yang menyatakan bahwa bursa akan jatuh dan membuat lembah baru. Kita lihat saja bagaimana pasar akan membawa IHSG.


0 comments